Promosikan Program Sekolah, SMP Negeri 3 Subah Ikuti Gebyar SMP Se Kabupaten Sambas Tahun 2024
PROMOSIKAN PROGRAM SEKOLAH, SMP NEGERI 3 SUBAH IKUTI GEBYAR SMP SE KABUPATEN SAMBAS TAHUN 2024
Pemerintah Kabupaten Sambas melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sambas menyelenggarakan Gebyar SMP Se Kabupaten Sambas yang dilaksanakan selama sepekan dari tanggal 21 s.d. 27 Juli 2024 di Lapangan Sepak Bola "NAMIDA" Sekura, Teluk Keramat Kabupaten Sambas. Kegiatan tersebut diikuti oleh 130 sekolah SMP se Kabupaten Sambas dan para UMKM.
Melalui kegiatan Gebyar tersebut, sekolah berupaya untuk berlomba-lomba untuk menampilkan produk-produk terbaik yang dihasilkan dari hasil program Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dari sekolah masing-masing. Masing-masing sekolah disiapkan telah disiapkan satu stand secara gratis untuk menampilkan produk-produk unggulan sekolahnya.
Kegiatan Gebyar SMP ini dibuka langsung oleh Bupati Sambas Bapak H. Satono, S. Sos. I., MH pada Sabtu malam 20 Juli 2024. Dalam sambutannya tersebut, Bupati menyampaikan bahwa kegiatan Gebyar SMP ini merupakan kegiatan perdana yang dilaksanakan dalam rangka untuk menampilkan produk-produk unggulan sekolah serta dalam rangka memfasilitasi siswa untuk mengekspresikan diri dan membentuk mental.
SMP Negeri 3 Subah menjadi salah satu peserta yang mengikuti Gebyar SMP selama sepekan penuh dari awal hingga berakhirnya kegiatan. Dalam stand pameran SMP Negeri 3 Subah ditampilkan berbagai program-program sekolah yang menjadi program unggulan.
Tidak seperti sekolah-sekolah lain pada umumnya, SMP Negeri 3 Subah tidak menampilkan prdoduk-produk secara fisik. Produk-produk yang dipamerkan dan ditampilkan di stand berupa program-program sekolah secara digital. Produk-produk digital yang ditampilkan adalah: Si-Tiga ( Aplikasi Sistemn Informasi terintergrasi), e-Library SMP Negeri 3 Subah (Perpustakaan digital), e-Book (buku-buku digital), e-Card (Kartu Pelajar, Perpustakaan, dan Presensi Online), dan buku-buku hasil karya guru, staff, dan siswa-siswi SMP negeri 3 Subah
Selain stand-stand oleh sekolah SMP se kabupaten Sambas, terdapat juga stand-stand dari UMKM yang menjajakan kuliner yang siap memanjakan lidah para pengunjung dengan berbagai macam pilihan kuliner. Gebyar juga dimeriahkan dengan kegiatan-kegiatan lain seperti Malam Pentas Kreasi (seni tari, fashion show yang ditampilkan oleh para siswa, Penampilan Artis D'Academi, dan penampilan Musisi Band-band terkenal.
Gebyar SMP ditutup pada tanggal 27 Juli 2024 ole Bupati Sambas yang diwakili oleh kepala Dinas Kominfo Kabupaten Sambas.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Persiapkan Generasi Qur\'ani, Ini yang Diprogramkan SMP Negeri 3 Subah
- Kemendikbudristek Terbitkan Payung Hukum bagi Implementasi Kurikulum Merdeka secara Nasional
- Wisata Literasi SMP Negeri 3 Subah ke Perpustakaan Daerah Sambas
- Bukan Pesantren Kilat, Ini yang Dilakukan di SMP Negeri 3 Subah Selama Bulan Ramadhan
- Chromebook sebagai Langkah Awal Transformasi Pendidikan Sekolah Digital di SMP Negeri 3 Subah
Kembali ke Atas